Bupati Langkat Sumut Dikabarkan Terjaring OTT KPK

- Rabu, 19 Januari 2022 | 17:42 WIB
KPK Lakukan OTT di Pemkab Langkat Sumut
KPK Lakukan OTT di Pemkab Langkat Sumut

INDEPENDENSIA - Lagi Komisi Pemberantas Korupsi (KPK) berhasil mengamankan sejumlah pihak termasuk oknum pejabat yang diduga kuat merupakan Bupati Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara (Sumur) berinisial TR alias Terbit Rencana Perangin Angin dalam Oprasi Tangkap Tanggan (OTT).

Dari sumber yang diperoleh Independensia.com, dalam OTT tersebut KPK mengamankan sejumlah pihak yang diduga terlibat dalam transaksi suap.

Baca Juga: Perpindahan Ibu Kota Indonesia, Begini Komentar Rocky Gerung

Pihak KPK pun membenarkan adanya kabar OTT yang melibatkan sejumlah pihak itu.

"Tim KPK berhasil menangkap beberapa pihak dalam kegiatan tangkap tangan terkait dugaan tindak pidana korupsi di Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara," ucap Plt juru bicara KPK Ali Fikri, Rabu (19/01/2022)

Baca Juga: Ramaikan Varian Jualan Gorengan Kamu, Coba Cireng Kriwil Crispy Makin Banyak Digandrungi

Dikatakannya lagi, jika OTT mulai dilaksanakan pada 18 Januari 2022, dana para pihak yang diamankan dalam OTT tersebut masih berstatus sebagai terperiksa. KPK memiliki waktu 1x24 jam untuk menentukan status hukum mereka.

Baca Juga: Terkait Penamaan IKN Baru, Fadli Zon: Cocoknya Nama Jokowi

"Tim KPK segera melakukan permintaan keterangan dan klarifikasi kepada pihak-pihak yang diamankan. Pemeriksaan dan klarifikasi dilakukan tentu agar dapat disimpulkan apakah dari bukti awal yang ada benar adanya peristiwa pidana korupsi. Kemudian juga apakah ditemukan pihak yang bisa dipertanggungjawabkan secara hukum ataukah tidak," kata Ali.

Baca Juga: Selain Kuyang, Ternyata Hantu Inilah yang Menakutkan di Pulau Kalimantan

"Perkembangannya akan kami sampaikan lebih lanjut," sambungnya. (***)

Editor: Irfani Alhabsy

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Laut Bolsel Terancam, KPS Minta Ini Diseriusi

Kamis, 20 Januari 2022 | 21:51 WIB

Bupati Langkat Sumut Dikabarkan Terjaring OTT KPK

Rabu, 19 Januari 2022 | 17:42 WIB

Timsus Maleo Bubar, Ini Penjelasan Polda Sulut

Selasa, 18 Januari 2022 | 22:10 WIB

Barang Bersejarah Milik Kerajaan Bone Digondol Maling

Selasa, 18 Januari 2022 | 11:46 WIB
X